BERITA SEKADAU – Sebagai bentuk keseriusan dalam penanganan pandemi virus Corona atau Covid-19, Pemerintah Kabupaten Sekadau Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) Re-alokasikan dana sebesar Rp20 miliar lebih.
“Dana itu, di khususkan untuk penanganan Covid-19, terutama yang berkaitan dengan keperluan alat pelindung diri atau APD, Posko-posko dan pusat isolasi,” kata Wakil Bupati Sekadau, Aloysius kepada Matafakta.com, melalui telepon selulernya, Jumat (3/4/2020).
Dikatakan Aloysius, selain Posko induk Covid-19 di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sekadau, kita juga ada membentuk dua Posko yakni di Desa Sungai Kunyit Sekadau Hilir dan Simpang Empat Kayu Lapis desa Genis Rabu Sekadau Hulu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Hari ini, Posko tersebut sudah mulai di operasikan untuk penanganin wabah virus Corona atau Covid-19 ini,” jelasnya.
Aloysius menyebut, sumber dana sebesar Rp20 miliar lebih itu bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Sekadau melalui pengurangan anggaran dari masing-masing SKPD yang tidak prioritas.
“Saat inikan kita tidak ada kegiatan dinas luar, nah dana itu kita alihkan dulu. Kemudian termasuk di Dinas Kesehatan dana yang memang untuk belanja alat-alat kesehatan seperti alat pelindung diri (APD) dalam penanganan Covid-19 ini,” pungkas Aloysius. (As)
Biro Kalimantan Barat