Anes, Alumni MI Al-Muslimin Desa Karangraharja Torehkan Prestasi

- Jurnalis

Kamis, 29 September 2022 - 17:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Elvina Agnesta Maulida

Foto: Elvina Agnesta Maulida

BERITA BEKASI – Elvina Agnesta Maulida merupakan Alumni Sekolah Dasar (SD) Madrasah Al-Muslimin Tahun 2020 yang berlokasi, Desa Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, kembali menorehkan prestasi.

Anes sapaan akrab Elvina Agnesta Maulida, pernah menorehkan prestasinya juara pertama dalam lomba tausiyah se-Jawa Barat tahun 2021.

Sebagai jebolan MI Al-Muslimin, Anes melanjutkan pendidikannya di Pondok Pesantren (Ponpes) At-Tadzkir, Kecamatan Maja, Kabupaten Majalengka.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Di Ponpes At-Tadzir, Anes pun kembali menorehkan prestasi menjadi perwakilan Ponpes diberbagai perlombaan mulai dari tingkat Kabupaten maupun tingkat Provinsi.

“Ya bener bang saya orang tuanya Anes. Sekarang anaknya sedang mondok di Majalengka,” kata Juanita Ibu Anes saat disambagi Matafakta.com, dirumahnya di Perumahan Puri Mutiara Indah, Desa Karangraharja, Kamis (29 /9/ 2022).

Ibu Anes pun, membeberkan prestasi anaknya dari tingkat Kabupaten Majalengka sampai Provinsi Jawa Barat yang menjadi perwakilan Ponpes At- Tadzkir, Kabupaten Majalengka. Dibalik itu, dirinya tidak pernah lupa pesan almarhum KH. Nana Suryana pendiri Yayasan Al-Muslimin.

“Kalau sekolah SMP di Pondok kemaunnya Anes sendiri, karena waktu sekolah SD di MI Al-Muslimin Pak Haji Nana sering kali pesan baik ke saya ataupun ke Anes katanya Anes ini kalau lulus dari sini segerakan dia Mondok,” ingatnya.

Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiah

Baca Juga :  KOPPAJA Desak Jaksa Agung Tangani Kasus Korupsi Rp1 Triliun di Banten

Terpisah, Kepala Sekolah (Kepsek) Madrasah Ibtidaiah, Hj. Sa’idah membenarkan, Elvina Agnesta Maulida merupakan alumni Madrasah Ibtidaiah Al-Muslimin siswi yang aktif diberbagai kegiatan sekolah dan sering tampil di Muhadhoroh ataupun lomba, tingkat Kecamatan, Kabupaten dan Provinsi.

“Di Muhadhoroh itu anak-anak kita asah mentalnya untuk tampil di depan umum atau di depan teman-temannya yang setiap minggu kita adakan. Muhadhoroh menjadi eskul di MI Al-Muslimin dan itu masih berjalan sampai sekarang,” tuturnya.

Di Muhadhoroh, lanjut Hj. Sa’idah, kita bisa melihat dan kita asah bakat anak-anak ada dimana. Seperti bakat memimpin Tahlil, Rawis dan MC. Nah seperti Anes itu dulu kita bimbing dan kita asah bakatnya.

Disamping itu, sambung Hj. Sa’idah, Anes diturut sertakan diajang perlombaan tingkat Kecamatan, Kabupaten atau pun Provinsi dan menjadi perwakilan Madrasah Ibtidaiyah Al-Muslimin.

Waktu itu, lanjut Hj. Sa’idah Anes menjadi perwakilan MI Al-Muslimin dan dia dapat juara ditingkat Kabupaten. Sementara, untuk tingkat Provinsi, Agnes belum dapat karena memang waktu itu dia masih anak-anak dan masih kurang percaya diri.

“Saya lihat anaknya maaf-maaf agak agresip agak centilah gitu. Centilnya itu dalam arti banyak bermain. Nah disitu kita bangun percaya dirinya untuk ikut tampil diberbagai lomba tausiyah dan menjadi perwakilan MI Al-Muslimin,” ungkapnya.

Baca Juga :  Alvin Lim Bongkar Cara Licik Oknum Tipideksus Soal TPPU Panji Gumilang

Bahkan, dari pihak sekolah pun menyarankan Anes harus sering tampil dan ikut berbagai lomba pokoknya soal juara nomer sekian yang penting kamu harus percaya diri.

“Yang penting kamu PD, makanya dia setiap ada perlombaan dia selalu ikut. Nah memang lomba tausiyah pas di jalur Anes,” jelasnya.

Sekolah MI Al-Muslimin Bakal Gelar Maulid Nabi Undang Para Alumni

Hj. Sa’idah bakal mengajak almuni Al-Muslimin di bulan November satu tahunnya almarhum Pak Haji, Madrasah Ibtidaiah Al-Muslimin akan menggelar acara Maulid sekaligus reuni alumni MI Al-Muslimin dan peresmian Gedung Sekolah Baru Madrasah Ibtidaiah Al-Muslimin.

Insyaallah dan ini keinginan almarhum waktu itu mau adakan Maulid sekaligus peresmian Gedung Sekolah Baru dan reuni alumni MI, cuma alumninya sendiri belum ada yang bergerak. Ya, walaupun tidak semua yang penting ada perwakilan,” harapnya.

Diacara tersebut, tambah Hj. Sa’idah, jika nanti diijinkan dari Ponpes At- Tadzkir akan mengundang alumni MI Al-Muslimin, Elvina Agnesta Maulida untuk hadir diacara Maulid Nabi, sekaligus peresmian dan reuni alumni Al-Muslimin.

“Untuk tanggalnya Insyaallah kalau tidak berubah rencananya tanggal 12 November, kan almarhum Pak Haji meninggalnya 15 November, mungkin ditanggal 12 November kita adakan Maulid Nabi sekaligus peresmian Gedung Sekolah Baru dan reuni alumni MI Al-Muslimin,” pungkasnya. (Usan)

Berita Terkait

Cerdas Keuangan, Alvin Lim: Investasi Options Lebih Baik Dari Saham
Alvin Lim Gelar “Training Options Batch 2” Ajarkan Masyarakat Melek Investasi
Kasus Panji Gumilang, Alvin Lim: Kenapa Dana Yayasan Dipindah ke Rekening Polri?
Nasabah PT. Asuransi Allianz Tunjuk LQ Indonesia Law Firm Jadi Kuasa Hukum
KOPPAJA Desak Jaksa Agung Tangani Kasus Korupsi Rp1 Triliun di Banten
Kuasa Hukum Korban Investasi Bodong DNA Pro Buatkan Surat Terbuka
Alvin Lim Bongkar Cara Licik Oknum Tipideksus Soal TPPU Panji Gumilang
Alvin Lim: Indonesia Jadi Nomor 1 Kepolisian Terkorup di Asia Negara
Berita ini 25 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:50 WIB

Warga RT 01 “Manunggal” Perumahan VGH Kebalen Gelar Halal Bihalal

Sabtu, 4 Mei 2024 - 01:58 WIB

PT. Migas Kota Bekasi Terima Kunjungan Komisi III DPRD Banten

Kamis, 2 Mei 2024 - 22:41 WIB

Tak Hanya PAD Terseok Seok, Serapan Anggaran Beberapa SKPD Juga Jeblok

Kamis, 2 Mei 2024 - 21:09 WIB

Pj Walikota Bekasi Buka Konsultasi Publik Pengenalan JUTPI 3 dan TOD

Kamis, 2 Mei 2024 - 17:39 WIB

Lulus Fit And Proper Test, PDIP Kabupaten Bekasi Calonkan Ade Kuswara Kunang

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:51 WIB

Ini Pesan Prof. Dr. Daud Rosyid Sitorus Jika Heri Koswara Jadi Walikota Bekasi

Kamis, 2 Mei 2024 - 09:36 WIB

Lagi, Beredar Screenshot Whatsapp Group IKAALL Kota Bekasi Bantu Pilkada

Kamis, 2 Mei 2024 - 09:27 WIB

Berhentikan Kadus Sepihak, Kades Bantarsari Diduga Tabrak Aturan Mendagri

Berita Terbaru

Foto: Alvin Lim, SH, MH Saat Mengisi Acara Training Options Batch 2

Berita Utama

Cerdas Keuangan, Alvin Lim: Investasi Options Lebih Baik Dari Saham

Minggu, 5 Mei 2024 - 13:31 WIB

Acara Halal Bihalal Warga RTT 01 Perumahan Villa Gading Harapan (VGH) Kebalen, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi

Seputar Bekasi

Warga RT 01 “Manunggal” Perumahan VGH Kebalen Gelar Halal Bihalal

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:50 WIB

PT. Migas Kota Bekasi Terima Kunjungan Komisi III DPRD Banten

Seputar Bekasi

PT. Migas Kota Bekasi Terima Kunjungan Komisi III DPRD Banten

Sabtu, 4 Mei 2024 - 01:58 WIB