BAZNAS Provinsi Jateng Bersama PWI Gelar Lomba Jurnalistik

- Jurnalis

Kamis, 12 November 2020 - 16:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gelar Lomba Jurnalistik

Gelar Lomba Jurnalistik

BERITA SEMARANG – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Jawa Tengah bekerjasama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jateng akan menyelenggarakan lomba jurnalistik untuk wartawan di Jawa Tengah.

“Kegiatan tersebut bertujuan untuk mensosialisasikan pentingnya menumbuhkan kesadaran masyarakat berzakat melalui lomba penulisan jurnalistik,” ungkap Ketua BAZNAS Provinsi Jateng, Kyai. H. Ahmad Daroji saat Gathering Wartawan Media dalam rangka sosialisasi Penulisan Kiprah BAZNAS Provinsi Jawa Tengah, di Aula lantai 5 kantor BAZNAS Provinsi Jateng, Kamis (12/11/2020).

Menurutnya, zakat perlu disosialisasikan kepada masyarakat melalui karya-karya tulisan teman-teman wartawan dari berbagai media.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Disampaikan bahwa karya jurnalistik yang berkualitas dari berbagai media, efektif untuk menumbuhkan kesadaran berzakat bagi masyarakat yang mampu.

Baca Juga :  Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum

“Potensi zakat di Provinsi Jateng, terutama yang berasal dari kalangan aparatur sipil negara (ASN) sangat besar, dan bisa untuk membantu masyarakat meningkatkan kesejahteraan,” kata Kyai H. Ahmad Daroji.

Selain itu, perolehan zakat sangat membantu dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat, terutama warga yang tidak mampu, terkena bencana, atau terdampak pandemi Covid-19, apalagi dukungan dari Gubernur Ganjar Pranowo, sangat luar biasa.

“Teman-teman media bisa menggali persoalan di lapangan yang dituangkan dalam karya jurnalistik bahwa zakat tidak membuat orang jadi kesulitan atau melarat. Itu yang harus disosialisasikan kepada masyarakat,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua PWI Jateng, Amir Machmud mengatakan, sebenarnya lomba jurnalistik sudah diagendakan sejak Agustus yang lalu.

Baca Juga :  STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa

Lomba penulisan jurnalistik yang bertema ‘Penulisan Kiprah Baznas Provinsi Jawa Tengah’ adalah program kerja sama dalam upaya menumbuhkan informasi yang positif mengenai zakat.

“Selain itu juga sebagai pengembangan sosialisasi zakat di seluruh Jateng dan membangun pemahaman yang spesifik, salah satunya tentang kiprah BAZNAS,” ujarnya.

Sementara, Ketua panitia lomba, Isdiyanto Isman menambàhkan, lomba penulisan jurnalistik yang akan digelar mulai 14 November hingga 15 Desember 2020 dibagi menjadi 4 kelompok, pertama untuk kategori media cetak dan online, kedua radio, ketiga televisi dan keempat foto.

Karya-karya dari temanmedia bisa dikirimkan melalui google form link https//bit.ly.2Ui62hX. Untuk pemenang lomba akan diumumkan pada 29 Desember 2020, dengan total hadiah puluhan juta rupiah. (Nining)

Berita Terkait

Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum
STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa
Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru
Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang
Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan
Babinsa Kodim 0802 Ponorogo Peduli Warga Kesulitan Air Bersih
Kembali Terpilih, Widodo Diarak Sedulur Vespa dan Warok e Panther Ponorogo
Tim PKM RSH STIE Dwimulya Teliti Debus Identitas Jawara Banten
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 11:31 WIB

Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum

Jumat, 18 Oktober 2024 - 16:58 WIB

STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:13 WIB

Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Selasa, 1 Oktober 2024 - 23:16 WIB

Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang

Kamis, 26 September 2024 - 23:43 WIB

Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan

Berita Terbaru

Foto: Kantor Desa Sumberjaya & Program Pemanfaatan Lahan Kosong

Seputar Bekasi

FKMPB: Seremonial Ala Jabatan Pj Bupati Bekasi Kado Dimasa Transisi

Kamis, 24 Okt 2024 - 23:07 WIB

Foto: Ketua IPW, Sugeng Teguh Santoso, SH

Berita Utama

IPW dan TPDI Apresiasi KPK Usut Dugaan Korupsi Honor Hakim Agung

Kamis, 24 Okt 2024 - 22:40 WIB