BERITA BEKASI – Pandemi virus Corona atau Covid-19 tampaknya sangat berdampak pada pencinta kesenian. Hal ini yang dirasakan Bule Fernandes penyanyi panggung Desa Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Diakuinya, adanya pandemi ini dan dengan terbatasnya interaksi banyak orang. Dirinya harus rela melakukan segala aktivitasnya di dalam rumah dan sangat berpengaruh pada pendapatan untuk mencukupi kebutuhannya sehari – hari.
“Mungkin semua orang merasakan hal yang sama, sekarang ini banyak masyarakat tidak berinteraksi di luar di saat pandemi ini,” kata Emul biasa disapa Bule Fernandes saat berbincang dengan Matafakta.com, Minggu (4/10/2020).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Walaupaun, tambah Bule, disaat pandemi Covid-19 ini, dengan menggunakan speaker bluetoot dirinya masih bisa karaoke keliling kampung dan kadang panggilan ditempat hiburan masyarakat walaupun tak seramai sebelum Corona atau Covid-19.
“Habis mau gimana lagi, saya juga perlu makan kalau dirumah terus waduuuhh repot yang penting kita inget protokol kesehatan,” pungkasnya. (Usan)