BERITA JAKARTA – Polda Metro Jaya masih mencari barang bukti pisau terkait kasus pembunuhan pemeran Arya Soma dalam sinetron Misteri Gunung Merapi 3, Sandy Permana.
Pisau tersebut dibuang oleh pelaku bernama Nanang Irawan alias Gimbal di daerah Cibarusah, Bekasi.
“Betul (masih cari pisau),” kata Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Ressa Fiardy Marasabessy saat dihubungi, Rabu (15/1/2025).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ressa menambahkan, apabila barang bukti tersebut ditemukan, Nanang Irawan bakal langsung dibawa ke Polda Metro Jaya.
Dihubungi terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menyampaikan bahwa Nanang Irawan ditangkap di Dusun Poris, Kutamukti, Kutawaluya, Karawan Jawa Barat.
“Penangkapan sekitar Pukul 10.45 WIB,” kata Ade Ary.
Sebelumnya, pemeran Arya Soma dalam sinetron Misteri Gunung Merapi 3, Sandy Permana tewas ditusuk tetangganya sendiri Nanang Irawan alias Gimbal di Perum Cibarusah Jaya, Cibarusah, Bekasi pada Minggu 12 Januari 2025. (Tyo)