Asik Pasca Pemilu, Caleg PSI Kota Bekasi Plesiran ke Bali Bersam PPK dan PPS

- Jurnalis

Jumat, 10 Mei 2024 - 16:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: PPK & PPS, Komisioner KPUD Kota Bekasi Bersama Caleg PSI Plesiran ke Bali

Foto: PPK & PPS, Komisioner KPUD Kota Bekasi Bersama Caleg PSI Plesiran ke Bali

BERITA BEKASI – Pasca Pemilu 2024, beredar foto Panitia Pemungutan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) berserta Komisioner Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Bekasi, Jawa Barat, plesiran ke Pulau Dewata, Bali.

Informasi yang didapat Matafakta.com, AES yang bertugas pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 lalu diduga menerima gratifikasi dari Calon Anggota Legislatif (Caleg) PSI, TH yang juga menjabat sebagai Ketua DPD PSI Kota Bekasi.

“TH kan ikut, ada fotonya dalam plesiran 12 PPK dan PPS sama Komisioner KPUD yang membantunya untuk meraih kursi DPRD Kota Bekasi,” ujar sumber yang tidak bersedia namanya disebutkan, Jumat (10/5/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dikatakan sumber, mereka berangkat ke Bali dengan waktu penerbangan yang berbeda, PPK dan PPS penerbangan pagi lalu disusul dengan TH bersama AES (Komisioner KPUD Bekasi) lalu menginap di Pullman Hotel Kuta, Bali.

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua LSM Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Distrik Kota Bekasi, Delvin Chaniago mengatakan, luar biasa liburan Caleg yang lolos bersama PPK dan PPS serta Komisioner KPUD Kota Bekasi.

“Lah itu, ada PPK Bekasi Timur Gregy Thomas yang sempat viral menangis saat membongkar dugaan penggelembungan suara ikut liburan ke Pulau Dewata. Habis nangis liburan ke Bali. Hebat juga actingnya,” sindir Delvin.

Delvin pun menyayangkan keberadaan AES selaku Komisioner KPUD Kota Bekasi yang asik berlibur bersama Caleg PSI ke Pulau Dewata Bali pada hari kerja dan tengah masa tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bekasi 2024.

“Kalau begini gaya penyelengara tidak akan menemukan dewan yang bener-bener memenuhi kreteria untuk mendapatkan hasil perwakilan suara mereka di Legislatif. Ya, begitulah kalau PPK dan PPS titipan,” jelas Delvin.

Menurut Delvin kedepan, untuk tingkat PPK dan PPS serahkan ke Aparatur Sipil Negara (ASN)  dan tidak perlu diambil dari luar yang hasilnya titipan Caleg dari Partai tertentu untuk memenangkan calonnya.

“Kalau ASN ketawan mereka diikat sumpah dan Undang-Undang, sehingga masih ada rasa takut yang akan mengancam setatusnya sebagai PNS. Kalau sekarang apa yang ditakuti ngak ada statusnya,” pungkas Delvin.

Sesuai informasi PPK dan PPS yang ikut diantaranya, Bekasi Timur 3 (PPK), Bekasi Selatan 4 (PPK), Aren Jaya 1 (PPS), Margahayu 1 (PPS), Duren Jaya 2 (PPS), Bekasi Jaya 2 (PPS) dan Bekasi Timur 8 (PPS). (Indra)

Berita Terkait

Proyek Perumahan Sepatan 1, Menuai Sorotan Publik
Diduga, Oknum Advokat Kondisikan Perkara Bersama Hakim Agung Gazalba Saleh
Kinerja Jeblok, Beberapa Pejabat Esselon II Kota Bekasi Terancam Dimutasi
Gelar Nobar, Pj Walikota Bekasi Apresiasi Timnas U-23 dan Warga Kota Bekasi  
Tata Kelola Buruk, Proyek Pengelola Sampah “PSEL” Kota Bekasi Terancam Gagal  
32 Tahun, Alumni SMP Muhammadiyah Butuh Purworejo Gelar Reuni Akbar
Balitbang Agama Semarang Beberkan Kajia Kekerasan Seksual di Perguruan Tinggi
Patgulipat “Pelangan Tetap” Pemenang Tander Proyek Besar di Kota Bekasi
Berita ini 162 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 20 Mei 2024 - 16:43 WIB

Waduh…!!!, di Kabupaten Bekasi Lantik Pejabat BUMD Jelang Tengah Malam

Senin, 20 Mei 2024 - 14:09 WIB

Dukung Pencalonan Tri Adhianto, MUI Kota Bekasi Terpapar Politik Praktis

Senin, 20 Mei 2024 - 08:28 WIB

DR. Weldy: Urgensinya Apa Akomodasi PPK dan PPS Plesiran ke Bali

Senin, 20 Mei 2024 - 07:28 WIB

GMBI Kota Bekasi: Klarifikasi Jajaran PSI Akui Akomodasi Plesiran ke Beli

Minggu, 19 Mei 2024 - 17:52 WIB

Polres Kabupaten Bekasi Didesak Usut Pengancaman Keluarga Pirlen Sirait

Jumat, 17 Mei 2024 - 17:13 WIB

Pasca Pemberitaan Proyek Conblock SDN 02 Kebalen Dadakan Pasang Plang

Jumat, 17 Mei 2024 - 16:04 WIB

Pengurus PWI Bekasi Raya Bakal Dilantik 26 Juni 2024

Jumat, 17 Mei 2024 - 15:55 WIB

DBMSDA Kota Bekasi Kembali Anggarkan Rp1,8 Miliar Proyek Sumur Resapan

Berita Terbaru

Foto: Alvin Lim, SH, MH

Berita Utama

Kasus Mafia Tanah Marak, DPR RI Diminta Angket Kementrian ATR BPN

Senin, 20 Mei 2024 - 22:43 WIB

Foto: Samuel F Silaen

Berita Utama

Hadiah Fenomenal Reformasi 1998 Hingga Kembali ke Neo Orde Baru! 

Senin, 20 Mei 2024 - 14:39 WIB