BERITA BEKASI – Dihari ke dua lebaran, Perlindungan Masyarakat (Linmas) Desa Telaga Murni, mengatisipasi kemacetan dan memcegah kerumunan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Telaga Murni, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Pantauan Matafakta.com, dihari kedua, lokasi TPU Desa Telaga Murni, Kabupaten Bekasi, Idul Fitri 1442 H, masyarakat terlihat sibuk hilir mudik mendatangi makam untuk mendoakan keluarga dan kerabat mereka yang di makamkan di tempat itu.
“Ini sudah menjadi kebiasaan, hari kedua Lebaran, warga Telaga Murni selalu ziarah kemakam keluarga untuk memanjatkan doa ke keluarga yang telah meninggal. Bahkan, warga dari luar daerah juga ada,” kata Mirta seorang Linmas Desa Telaga Murni, Jumat (14/5/2021).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dikatakan Mirta, sebanayak 15 orang Linmas diterjunkan untuk mengurai kemacetan dan kerumunan warga yang berziarah ke TPU Telaga Murni. Tradisi ziarah makam ini, diperkirakan tiga hari setelah Idul Fitri.
Selain itu, tambah Mirta, Pemerintah Desa (Pemdes) Telaga Murni juga memasang banner terapkan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19, guna masyarakat mematuhi Prokes dan bahayanya virus Corona atau Covid-19.
“Arah sebelah sana, arah perum Telaga Murni, ke arah perum Telaga Harapan, di kantor Desa, tempat parkir, di dalam pemakaman dan jalan pintu utama TPU, sudah stanby Linmas untuk mengatur kemacetan warga yang berziarah,” pungkasnya. (Usan)