Polrestro Bekasi Gelar Rapid Test Para Awak Media

- Jurnalis

Kamis, 6 Agustus 2020 - 11:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rapid Test

Rapid Test

BERITA BEKASI – Sebagai langkah antisipasi dan guna mengetahui kondisi kesahatan para awak media, Polres Metro Bekasi bersama Tim Urusan Kesehatan (Urkes) Polresto Bekasi dan gugus tugas percepatan Covid-19 Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, melakukan ravid test Covid-19.

Kapolres Metro Bekasi melalui Bagian Operasional (Bag Ops) Polres Metro Bekasi, AKBP YS Muryono mengatakan, menyebut langkah ini sebagai bagian upaya deteksi dan pencegahan dilingkungan Polres Metro Bekasi, agar terbebas dari Covid-19 atau virus Corona.

“Rapid test ini kami lakukan agar wartawan yang biasa melakukan peliputan mendapat kejelasan mengenai kondisi kesehatannya, terlebih di masa adaptasi kebiasaan baru seperti sekarang. Dengan deteksi dini, bila ternyata ada yang terpapar Covid-19 tentunya bisa dilakukan penanganan yang lebih cepat dan tepat,” kata AKBP YS Muryono, Rabu (5/8/2020).

Kegiatan rapid test, lanjut Muryono, diikuti sebanyak 40 wartawan yang rutin bertugas melakukan peliputan dilingkungan Polres Metro Bekasi, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Rapid test ini, digelar lantaran pekerja media seperti halnya tenaga medis berisiko tinggi terpapar Covid-19. Terutama, pekerja media menjadi garda terdepan dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat mengenai pandemi virus Corona,” ungkapnya.

Kami, sambung Muryono, menyediakan rapid test buat wartawan karena sadar bahwa profesi ini berisiko tinggi terpapar Covid-19 seperti halnya tenaga kesehatan di garda depan. Bila tenaga kesehatan, menjadi garda terdepan merawat orang yang sudah terpapar Covid-19.

Baca Juga :  Tunggak Kontribusi, Pemkot Bekasi Ambil Alih Pengelolaan Pasar Pondok Gede

“Para jurnalis yang bekerja dilapangan juga berdiri di garda depan dalam menyampaikan informasi sekaligus membangun dan meningkatkan kesadaran masyarakat soal bahaya virus ini,” jelasnya.

AKBP YS Muryono, menambahkan, rapid test kepada wartawan ini sebagai tindak lanjut dari arahan Pemerintah untuk menggelar tes massal.

Rapid test ini, merupakan bagian dari kontribusi jajaran Polres Metro Bekasi sebagai anak bangsa dalam upaya memerangi pandemi Covid-19 atau virus Corona.

“Tentunya kami berharap rekan-rekan wartawan peliput Kepolisian selalu diberi kesehatan dan kekuatan agar tetap dapat menjalankan tugas mulianya sehingga masyarakat bisa menerima informasi yang akurat serta bermanfaat,” pungkasnya. (Usan).

Berita Terkait

Masyarakat Berbagai Elemen Dukung Dani Ramdan Kembali Jabat Pj Bupati Bekasi
Ade Muksin Terpilih Jadi Ketua PWI Bekasi Raya Periode 2024-2027
Tunggak Kontribusi, Pemkot Bekasi Ambil Alih Pengelolaan Pasar Pondok Gede
Eks Walikota Bekasi M2 Masih di Hati Masyarakat Kota Bekasi
Kong Mpe Ajak Masyarakat Kabupaten Bekasi Sukseskan MTQ Tingkat Provinsi Ke-38
Balon Walikota Bekasi Adi Bunardi Minta DPC PDIP Siapkan Panggung Debat
Jelang Pilkada, JNW: Sikap FKUB Kota Bekasi Beraroma Politis
Ade Kuswara Kunang Daftar Calon Bupati Bekasi Dari PDI Perjuangan
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 10:03 WIB

Diduga, Oknum Jaksa Kejari Jakpus Langgar Kode Prilaku Jaksa

Rabu, 24 April 2024 - 22:19 WIB

Tuntut Ganti Majelis Hakim, Ratusan Karyawan PT. PRLI Unjuk Rasa di MA

Selasa, 23 April 2024 - 19:07 WIB

Menangkan Buronan, Karyawan PT. PRLI Minta 3 Hakim MA Diusut

Senin, 22 April 2024 - 21:50 WIB

Terancam PHK Massal, Karyawan PT. Polo Ralph Lauren Indonesia Tolak Putusan MA

Minggu, 21 April 2024 - 15:26 WIB

Alvin Lim Laporkan Brigjen Wisnu Hermawan Atas Dugaan Kaburnya Bos Investasi

Minggu, 21 April 2024 - 12:04 WIB

Nitizen Soroti Rumah Presiden PKS Saat Dikunjungi Anies Baswedan

Jumat, 19 April 2024 - 19:29 WIB

Tak Profesional, Alvin Lim Laporkan Penyidik Dirtipideksus Mabes Polri

Jumat, 19 April 2024 - 13:34 WIB

LQ Indonesia Law Firm Bakal Gelar Aksi Dengan Korban Net-89 dan Indosurya

Berita Terbaru

Foto: Advokat Raden Nuh

Berita Utama

Diduga, Oknum Jaksa Kejari Jakpus Langgar Kode Prilaku Jaksa

Kamis, 25 Apr 2024 - 10:03 WIB