Bupati Tinjau Langsung Warga Terdampak Banjir di Dua Kecamatan

- Jurnalis

Kamis, 27 Februari 2020 - 08:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA BEKASI – Menyikapi persoalan banjir yang melanda masyarakat Kabupaten Bekasi, Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja tinjau langsung masyarakat yang terkena musibah banjir. Tepatnya di perbatasan antara Kecamatan Cikarang Timur dengan Kecamatan Kedungwaringin, Desa Labansari, Kecamatan Cikarang Timur, dan di Kampung Bojong Kecamatan Kedungwaringin, Rabu (26/2/2020).

Eka menuturkan, Pemerintah Daerah (Pemda) menanggapi cepat dan merespon agar kebanjiran yang terjadi, dinaikkan menjadi status Tanggap Darurat terhadap bencana banjir di Kabupaten Bekasi.

“Saya akan terus bergerak beserta BPBD Kabupaten Bekasi dan juga unsur muspida terkait dengan penanganan banjir evakuasi, penyelamatan sekaligus penyediaan bahan pokok yang nantinya diberikan kepada masyarakat yang saat ini memang terdampak banjir,” tutur Eka

Menurut Eka, intensitas hujan dan naiknya air pada beberapa sungai yang ada di Kabupaten Bekasi, mengakibatkan hampir 20 Kecamatan terendam banjir. Terdapat 4 Kecamatan yang terdampak banjir cukup parah, yakni Kecamatan Setu, Kecamatan Cibitung, Kecamatan Tarumajaya dan Kecamatan Babelan

Terkait hal itu, Bupati juga menyiapkan langkah-langkah Pemerintah guna penyelematan bagi warga yang terkena banjir sekaligus bagaimana memeriksa kesehatan warga yang ada dipengungsian. Mulai dari evakuasi hingga penyaluran bantuan kepada warga yang membutuhkan.

Pemerintah juga menyediakan dapur umum dan itu dilengkapi dengan kesehatan, serta penyaluran bantuan berupa makanan dan pakaian sudah dilakukan sejak kemarin.

“Semoga kondisi ini tidak berlangsung lama dan banjir segera surut. Saya akan terus berkoordinasi dengan unsur Muspida dan Muspika agar bantuan dapat disalurkan dengan cepat dan cukup ke semua kecamatan yang keadaannya terkena banjir,” ujarnya.

Baca Juga :  Masyarakat Berbagai Elemen Dukung Dani Ramdan Kembali Jabat Pj Bupati Bekasi

Selain itu, Pemerintah Daerah juga akan mengantisipasi, dengan cara menginventarisir tanggul-tanggul mana saja yang rentan akan ada penguatan -penguatan dengan cara memberikan karung-karung yang berisikan tanah

Adapun mengenai status Tanggap Darurat, berfungsi agar pemerintah pusat, dapat memberikan bantuan bagi daerah yang ditetapkan statusnya menjadi Tanggap Darurat, sehingga pemerintah kabupaten Bekasi, dapat mengupayakan agar semua warga yang terkena banjir dapat segera diberikan pertolongan

Eka juga menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Bekasi untuk menjaga kesehatan, dan juga waspada terhadap genangan air yang semakin tinggi. (Adv/Mul)

Berita Terkait

Yan Rasyad Diharapkan Maju di Pemilihan Walikota Bekasi
Pj Walikota Bekasi Tepis Isue Dilamar Jadi Bakal Calon Wakil Walikota Bekasi
Masyarakat Berbagai Elemen Dukung Dani Ramdan Kembali Jabat Pj Bupati Bekasi
Ade Muksin Terpilih Jadi Ketua PWI Bekasi Raya Periode 2024-2027
Tunggak Kontribusi, Pemkot Bekasi Ambil Alih Pengelolaan Pasar Pondok Gede
Eks Walikota Bekasi M2 Masih di Hati Masyarakat Kota Bekasi
Kong Mpe Ajak Masyarakat Kabupaten Bekasi Sukseskan MTQ Tingkat Provinsi Ke-38
Balon Walikota Bekasi Adi Bunardi Minta DPC PDIP Siapkan Panggung Debat
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 24 April 2024 - 20:34 WIB

Kejati Sumsel Tahap Duakan Kasus Korupsi Yayasan Batanghari 9 ke Penuntut Umum

Rabu, 24 April 2024 - 00:11 WIB

Kejati DKI Tahan Mantan Dir Investasi dan Pengelolaan Dapen PT. BA

Senin, 22 April 2024 - 22:43 WIB

Penyidik Pidsus Kejati DKI Tahan 4 Tersangka Pengelola Dana Dapen PT. BA

Senin, 22 April 2024 - 12:36 WIB

Buron 7 Tahun Terpidana Perpajakan Berhasil Ditangkap Satgas SIRI Kejagung

Kamis, 18 April 2024 - 23:01 WIB

Disparitas Sidang Korupsi dan Sandal Jepit

Kamis, 18 April 2024 - 15:40 WIB

Agenda Sidang Tak Jelas, Ruang Ali Said PN Jakpus Disesaki Pengunjung

Kamis, 18 April 2024 - 14:17 WIB

Jadwal Sidang Tak Menentu, Pencari Keadilan di PN Jakpus Kecewa

Kamis, 18 April 2024 - 11:13 WIB

Selama 3 Bulan, Kejati Jateng Berhasil Eksekusi 5 DPO Korupsi  

Berita Terbaru

Foto: H. Abdul Rosyad Irwan Siswadi, SE

Seputar Bekasi

Yan Rasyad Diharapkan Maju di Pemilihan Walikota Bekasi

Jumat, 26 Apr 2024 - 19:16 WIB

Foto: Advokat Raden Nuh

Berita Utama

Diduga, Oknum Jaksa Kejari Jakpus Langgar Kode Prilaku Jaksa

Kamis, 25 Apr 2024 - 10:03 WIB