10 Pebruari, KA Argo Bromo Anggrek Malam Berhenti di Stasiun Pekalongan 

- Jurnalis

Rabu, 5 Februari 2020 - 11:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA SEMARANG – PT. Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 4 Semarang, Jawa Tengah, kembali memberikan layanan transportasi kepada masyarakat, khususnya yang berada di Pekalongan dan daerah sekitarnya.

Layanan tersebut yakni dengan diberhentikannya KA Argo Bromo Anggrek Malam tujuan Gambir Jakarta maupun Surabaya Pasarturi mulai 10 Pebruari 2020 mendatang.

Manager Humas PT. KAI Daop 4 Semarang, Krisbiyantoro menyampaikan, sebelumnya, PT. KAI Daop 4 juga telah mengakomodir kebutuhan masyarakat dalam bertransportasi dengan kereta api di stasiun-stasiun wilayah Kabupaten Grobogan Provinsi Jawa Tengah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Stasiun Ngrombo, Kradenan, dan Gundih yang menurut jadwal perjalanan kereta api tidak berhenti di stasiun tersebut, namun mulai tanggal 20 Januari 2020 lalu menjadi stasiun tempat perhentian penumpang kereta api,” terangnya, Rabu (5/2/2020).

Baca Juga :  Kejari Kabupaten Sleman Luncurkan Program "Jabat Kampus"

Kereta Api tersebut kata Krisbiyantoro, KA Sembrani tujuan Gambir Jakarta dan tujuan Surabaya Pasarturi berhenti di Stasiun Ngrombo, KA Maharani tujuan Surabaya Pasarturi dan tujuan Semarang Tawang atau Poncol berhenti di Stasiun Kradenan serta KA Joglosemarkerto tujuan Semarang Tawang berhenti Stasiun Gundih.

Sementara untuk tambahan jadwal berhenti Kereta Api di stasiun Pekalongan, Ngrombo, Gundih, Kradenan antara lain No KA 5 Kereta Argo Bromo Angrek relasi Surabaya Pasarturi-Gambir jam berangkat di Pekalongan pukul 00.49 WIB. No KA 6 Kereta Argo Bromo Anggrek relasi Gambir-Surabaya Pasarturi diberangkatkan pukul 00.54 WIB.

Selanjutnya, No KA 81 Kereta Sembrani relasi Surabàya Pasarturi-Gambir diberangkatkan di Ngrombo pukul 20.43 WIB dan No KA 82 Kereta Sèmbrani relasi Gambir-Surabaya Pasarturi berangkat pukul 02.07 WIB.

Baca Juga :  Kado HBA, Kejari Blitar Rilis Capaian Kinerja

“Untuk No KA 193 adalah Kereta Joglosemarkerto relasi Solo Balapan-Semarang Tawang berangkat dari Stasiun Gundih pada 18.35 WIB,” kata dia.

Sedangkan No 265 Kereta Maharani relasi Surabaya Pasarturi- Semarang Tawang berangkat dari Stasiun Keradenan pukul 09.11 WIB, dan No KA 266 yakni Kereta Maharani relasi Semarang Tawang-Surabaya Pasarturi berangkat pukul 13.19 WIB.

Menurutnya, pembelian tiket KA tersebut dapat dilayani melalui loket stasiun maupun secara online melalui aplikasi KAI Access pada smartphone dan website www.kai.id yang merupakan website tiket resmi dari PT KAI. (Nining)

Biro Semarang

Berita Terkait

Kejari Kabupaten Sleman Luncurkan Program “Jabat Kampus”
Kado HBA, Kejari Blitar Rilis Capaian Kinerja
KKM UNIBA Kelompok 63 Gelar Pengobatan Gratis di Sukajadi Carita
Sambut HBA ke-64 dan IAD ke-24, Kejari Taliabu Tebar Keperdulian
Pelepasan KKM UNIBA Kelompok 63 Desa Sukajadi Carita Pandeglang
Soal Banner Pilkada, Pj Walikota Malang Sebut Itu Apresiasi Masyarakat..!
Kejati Jateng Mulai Usut Dugaan Korupsi Revitalisasi Alun-Alun Semarang
Maju Pilkada, Pj Walikota Malang Wahyu Hidayat Dituding Bebani ASN
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 18:53 WIB

Kejari Blitar Jateng Musnahkan Beragam Barang Bukti Hasil Kejahatan

Jumat, 26 Juli 2024 - 12:52 WIB

LQ Indonesia Law Firm Penuhi Undangan Eksekusi Aset Sitaan KSP-SB Bogor

Kamis, 25 Juli 2024 - 22:19 WIB

Kejagung Soroti “Kejanggalan” Vonis Bebas Anak Bekas Anggota DPR

Rabu, 24 Juli 2024 - 21:25 WIB

Kejari Kabupaten Tegal Memburu Pelaku Korupsi Dana Desa

Rabu, 24 Juli 2024 - 21:15 WIB

Kejari Kabupaten Tegal Pamer Hasil Capaian Kinerja

Rabu, 24 Juli 2024 - 21:03 WIB

Kejari Kabupaten Bekasi Selesaikan Kasus Sadi Bin Kadin Dengan Restoratif Justice

Senin, 22 Juli 2024 - 15:41 WIB

Waduh..!!!, Setahun Kejari Jakpus Tak Sidangkan Pemalsuan Surat KSP Indosurya

Jumat, 19 Juli 2024 - 14:40 WIB

Soal Final Kepailitan, Praktisi Hukum Persoalkan Trasparansi Publik PN Jakpus

Berita Terbaru

Foto: Dr. Ujang Iskandar, ST, Msi

Berita Utama

Sang “Tupai” Terjatuh Usai ke Vietnam

Jumat, 26 Jul 2024 - 22:57 WIB