Kapolda Pimpin Sertijab Pejabat Utama Kapolrestabes Semarang

- Jurnalis

Selasa, 14 Januari 2020 - 09:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA SEMARANG – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah Irjen Pol Dr. H. Rycko Amelza Dahniel, memimpin serah terima jabatan (sertijab) Pejabat Utama dan Kapolres jajaran Polda Jateng di Gedung Borobudur Mapolda Jateng, Selasa (14/1/2020).

Hadir dalam kegiatan, Wakapolda Jateng Brigjen Pol Ahmad Luthfi, Irwasda Polda Jateng Kombes Pol Budi Yuwono, Pejabat Utama Polda Jateng serta Staf Mapolda Jateng dan Bhayangkari.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabidhumas) Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Iskandar Fitriana Sutisna menyampaikan, Pejabat Utama dan Kapolres jajaran Polda Jateng yang melaksanakan serah terima jabatan antara lain Kapolrestabes Semarang yang semula dijabat, Brigjen Pol Abiyoso Seno Aji digantikan, Kombes Pol Auliansyah Lubis.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Untuk jabatan Kepala Biro Logistik (Karolog) Polda Jateng dijabat Kombes Pol Gustav Leo, menggantikan Kombes Pol Ir. Mohammad Zari. Sedangkan jabatan Direktur Lalulintas (Dirlantas) Polda Jateng dipercayakan kepada Kombes Pol Subandriya yang menggantikan Kombes Pol. Rudi Antariksawan,” jelasnya.

Selain Dirlantas dan Karolog, juga diserahterimakan jabatan Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba) Polda Jateng.

“Kombes Pol K. Yani Sudarto dipercaya menggantikan Kombes Pol Wachyono sebagai Dirresnarkoba Polda Jateng,” kata Kabid Humas, Iskandar.

Selain Pejabat Utama, lanjut dia, Kapolda Jateng juga menyerahterimakan jabatan Kapolres jajaran Polda Jateng diantaranya Kapolres Kendal, Kapolres Banjarnegara, Kapolres Tegal, Kapolres Cilacap, Kapolres Purbalingga, Kapolres Jepara, Kapolres Batang, Kapolres Wonosobo, Kapolres Sragen, Kapolres Boyolali dan Kapolres Purworejo.

“AKBP Ali Wardana menggantikan AKBP Hamka Mappaita, sebagai Kapolres Kendal. Kapolres Banjarnegara yang semula dijabat, AKBP Aris Yudha Legawa, digantikan, AKBP I.G.A. Perbawa Nugraha. Kapolres Tegal dipercayakan kepada AKBP Muhamad Iqbal Simatupang menggantikan, AKBP Dwi Agus Prianto, AKBP Dery Agung Wijaya menggantikan, AKBP Djoko Julianto sebagai Kapolres Cilacap,” terangnya.

Jabatan Kapolres Purbalingga yang semula dijabat AKBP Kholilur Rochman digantikan, AKBP Muchammad Syafi Maulla. Sedangkan Kapolres Jepara Dijabat, AKBP Nugroho Tri Nuryanto, menggantikan, AKBP Arif Budiman.

Kabidhumas menambahkan, untuk jabatan Kapolres Batang yang sebelumnya dijabat AKBP Edi Suranta Sinulingga, digantikan AKBP Abdul Waras. Sedangkan jabatan Kapolres Wonosobo dijabat AKBP Fannky Ani Sugiharto, menggantikan AKBP Abdul Waras.

Sementara untuk jabatan Kapolres Sragen yang semula dijabat AKBP Yimmy Kurniawan, digantikan AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo. Sedangkan jabatan Kapolres Boyolali dipercayakan kepada AKBP Rachmad Nur Hidayat, menggantikan Kusumo Wahyu Bintoro.

“Jabatan Kapolres Purworejo dipercayakan kepada AKBP Rizal Marito menggantikan, AKBP Indra Kurniawan Mangunsong,” pungkasnya. (Nining)

Biro Semarang

Berita Terkait

Pedagang Pasar Kramat Jati Keluhkan Kenaikan Telur dan Daging Sapi
Wibisono: Darurat Corona Bisa Lumpuhkan Ekonomi Indonesia
Dihadiri Sejumlah Pejabat, Pabrik Biofar Shrimp Skincard Resmi Launching
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 7 Mei 2024 - 18:27 WIB

JPU Tuntut Pidana Selegram Adam Deni Setahun Penjara

Selasa, 7 Mei 2024 - 07:29 WIB

Mangkir Dari Panggilan, Kejari Jakut Ciduk MH Kasus Korupsi Bulog

Minggu, 5 Mei 2024 - 08:40 WIB

LQ Indonesia Law Firm Berhasil Mendamaikan Sengketa Tanah PIK 2

Jumat, 3 Mei 2024 - 09:59 WIB

Diduga Penjualan Komoditi Dikorup, Mantan Manajer Bisnis Bulog Ditahan

Kamis, 2 Mei 2024 - 18:04 WIB

Alvin Lim: Penetapan Tersangka Panji Gumilang Penuh Kecacatan

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:13 WIB

BEM Banten Minta Kasus Korupsi Rp1 Triliun Situ Ranca Gede Ditangani Kejagung

Rabu, 1 Mei 2024 - 23:37 WIB

Kasus Depo Pertamina Meledak, Jaksa Mìnta Majelis Hakim Tolak Eksepsi Terdakwa

Selasa, 30 April 2024 - 00:46 WIB

Dihadapan Jaksa Pengawas, Pelapor Oknum Jaksa AHP Beberkan Pelanggaran KEJ

Berita Terbaru

Foto: Selebgram Adam Deni Gearaka

Hukum

JPU Tuntut Pidana Selegram Adam Deni Setahun Penjara

Selasa, 7 Mei 2024 - 18:27 WIB

Foto: Ahmad Riyadh (Kiri) dan Achsanul Qosasih (Kanan)

Berita Utama

Dua Pegiat Sepakbola Diduga Tersangkut Kasus Korupsi

Selasa, 7 Mei 2024 - 12:18 WIB

Karyawan PT. Polo Ralph Lauren Indonesia

Berita Utama

PT. Polo Ralph Lauren Minta Penggantian Hakim Sengketa Merek di MA

Selasa, 7 Mei 2024 - 01:08 WIB