Bupati Ponorogo Ipong Sampaikan Pembangunan Infrastruktur

- Jurnalis

Jumat, 18 September 2020 - 21:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Ipong Terima Kunjungan Komisi V DPR RI

Bupati Ipong Terima Kunjungan Komisi V DPR RI

BERITA PONOROGO – Disela-sela menerima kunjungan kerja Komisi V DPR RI dalam rangka peninjauan infrastruktur dan transportasi di Ponorogo, Ipong Muchlissoni selaku Bupati Ponorogo menyampaikan beberapa hal.

“Tadi banyak hal kami sampaikan kepada Komisi V DPR RI mumpung ke Ponorogo diantaranya, pembangunan Waduk Bendo dengan progresnya, pembangunan gedung baru Pasar Legi, kebutuhan sumur dalam untuk pertanian,” kata Ipong.

Selain itu, perlunya normalisasi sungai yang berada dibawah kewenangan BBWS Bengawan Solo serta permohonan pelebaran jalan Ponorogo-Madiun terkait peningkatan kepadatan arus sebagai akibat adanya tol di Madiun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatan itu, Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Nurhayati Monoarfa bersama 10 orang Legislator DPR RI pada Komisi yang sama menyempatkan diri meninjau beberapa proyek infrastruktur di Ponorogo, Kamis 17 September 2020 sore.

Kunjungan itu, diantaranya, proyek pembangunan gedung baru Pasar Legi Ponorogo dan ruas jalan menuju Telaga Wisata Ngebel.

“Kami hadir disini untuk meninjau langsung berbagai proyek infrastruktur yang dibangun oleh mitra kami yaitu, jajaran Kementerian PUPR di Ponorogo,” jelas Nurhayati.

Kami mencoba, sambung Nurhayati, mengevaluasi dan juga mencatat apa yang mungkin dibutuhkan masyarakat Ponorogo seperti yang disampaikan Bupati Ponorogo, Ipong saat presentasi.

Lebih lanjut, dia juga mengapresiasi pengerjaan salah satu gedung pasar tradisional tertua di Ponorogo ini. Sebab, gedungnya tampak megah dengan tatanan yang sangat teratur.

“Kami tadi masuk dan melihat bangunannya bagus. Sudah cukup ya. Kualitas bangunan baik, instalasi air baik, lain-lain juga kami lihat sudah cukup bagus,” ungkapnya.

Salanjutnya, Komisi V DPR RI berpersan agar infrastruktur yang sudah terbangun, sedang dibangun dan sedang diajukan bisa memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi masyarakat Ponorogo.

“Semoga apa yang tengah dibangun bisa bermanfaat bagi masyarakat. Terutama agar Ponorogo bisa semakin maju,” pungkasnya. (Muh Nurcholis)

Berita Terkait

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat
Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum
STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa
Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru
Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang
Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan
Babinsa Kodim 0802 Ponorogo Peduli Warga Kesulitan Air Bersih
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 Oktober 2024 - 10:26 WIB

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi

Senin, 28 Oktober 2024 - 09:49 WIB

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 11:31 WIB

Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum

Jumat, 18 Oktober 2024 - 16:58 WIB

STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:13 WIB

Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Berita Terbaru

Duet Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

Seputar Bekasi

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 Nov 2024 - 21:35 WIB

Foto: Heri Koswara & Sholihin

Seputar Bekasi

Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Sabtu, 23 Nov 2024 - 20:37 WIB

Foto: Saat Petugas Kepolisian Melakukan Olah TKP di Lokasi Kejadian di Depan Gedung PWI Bekasi Raya

Seputar Bekasi

Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi

Sabtu, 23 Nov 2024 - 14:49 WIB