Amir Machmud Daftarkan Diri Sebagai Calon Ketua PWI Jateng

- Jurnalis

Sabtu, 12 September 2020 - 14:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Amir Machmud NS Daftarkan Diri Calon Ketua PWI Jateng

Amir Machmud NS Daftarkan Diri Calon Ketua PWI Jateng

BERITA SEMARANG – Hari terakhir pendaftaran, Amir Machmud NS mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah (Jateng) periode 2021-2025.

Amir Machmud didampingi Ketua Tim Sukses, Solikun datang ke kantor PWI Jateng untuk mengantarkan berkas persyaratan pendaftaran ke panitia pendaftaran di Kantor PWI Jateng di Jalan Tri Lomba Juang, Mugas Semarang, Sabtu (12/9/2020).

Dalam pendaftaran yang dilaksanakan dengan Protokol Kesehatan tersebut, dirinya diterima Ketua Panitia Konferensi PWI Provinsi Jateng, Achmad Ris Ediyanto, Sekretaris Panitia, Intan Hidayat dan seksi verifikasi Widiyartono R.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah berkas dinyatakan lengkap, Amir resmi dinyatakan telah terdaftar dalam bursa pemilihan calon Ketua PWI Jawa Tengah yang ditandai dengan penyerahan tanda terima dari panitia.

Pada kesempatan itu, Amir Machmud menyatakan terima kasih kepada para pendukungnya yang ikut mengantarkannya dalam pendaftaran tersebut.

Dengan banyaknya rekan-rekan yang mendukung menurut Amir merupakan awal yang baik untuk membentuk kesetiakawanan yang baik.

“Kita harus berteman dengan hati, sehingga tidak ada rasa untuk memfitnah dan membenci. Tujuan saya mendaftarkan diri sebagai calon Ketua PWI Jawa Tengah ini ingin membentuk PWI sebagai bagian dari rumah kita bersama,” ungkap Amir.

Dirinya mengajak kepada semua yang hadir untuk mengawali semua ini dengan segala hal yang positif. Dirinya juga berharap kepada kawan-kawan agar tetap bersikap rendah hati.

Amir Machmud sendiri selama ini sudah mempunyai banyak pengalaman di organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah. Terakhir, ia menjabat sebagai Ketua PWI Jawa Tengah periode 2015-2020.

Solikun, Ketua Tim Sukses Amir menambahkan, selama lima tahun menjadi Ketua PWI Jateng, Amir Machmud berhasil membentuk kepengurusan Kabupaten dan Kota di Jawa Tengah.

Selain itu, juga mendapatkan penghargaan nasional dari PWI Pusat tiga kali terus-menerus, karena berhasil menyelenggarakan 16 kali Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang menghasilkan ratusan wartawan kompeten.

Dan seluruh penyelenggaraan itu dilaksanakan tanpa mengutip biaya UKW dari peserta berbeda dengan UKW Provinsi lain peserta harus membayar Rp1,5 juta sampai Rp3,5 juta per orang. Namun, dalam kepemimpinan Amir Machmud semuanya diberikan gratis.

“Agenda-agenda besar seperti HPN juga berhasil dilaksanakan dengan baik dan sukses, kecuali HPN 2020 yang direncanakan di Kudus tidak bisa dilaksanakan karena situasi Pandemi Covid-19,” pungkasnya. (Nining)

Berita Terkait

DPC Demokrat Ponorogo Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati Maupun Wakil Bupati
PKS dan PBB Jatim Dukung Politikus PDIP Sri Untari Maju Dalam Pilgub Jatim
RIBUT Dukung Sri Untari Bisowarno di Pilgub Jatim Periode 2024-2029
Sugeng Riyanta Resmi Jadi Wakil Kajati Jateng Gantikan Teguh Subroto
Lepas Balik Kerja Bareng BPKH, Ini Pesan Anggota DPR RI Abdul Wachid
960 Peserta “Balik Kerja Bareng” BPKH Semarang Diberangkatkan ke Jakarta
Arus Balik, KAI Daop 4 Semarang Sudah Berangkatkan 126.228 Penumpang
Kasatlantas Polres Semarang: Arus Mudik Diperkirakan Hingga Senin
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 8 Mei 2024 - 12:47 WIB

Keraguan Publik Terhadap Penanganan Korupsi RSUD Tigaraksa

Selasa, 7 Mei 2024 - 18:27 WIB

JPU Tuntut Pidana Selegram Adam Deni Setahun Penjara

Selasa, 7 Mei 2024 - 07:29 WIB

Mangkir Dari Panggilan, Kejari Jakut Ciduk MH Kasus Korupsi Bulog

Selasa, 7 Mei 2024 - 00:49 WIB

Ketua RT Setempat Sebut Wilayahnya Tidak Ada Transaksi Narkoba

Minggu, 5 Mei 2024 - 08:40 WIB

LQ Indonesia Law Firm Berhasil Mendamaikan Sengketa Tanah PIK 2

Jumat, 3 Mei 2024 - 09:59 WIB

Diduga Penjualan Komoditi Dikorup, Mantan Manajer Bisnis Bulog Ditahan

Kamis, 2 Mei 2024 - 18:04 WIB

Alvin Lim: Penetapan Tersangka Panji Gumilang Penuh Kecacatan

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:13 WIB

BEM Banten Minta Kasus Korupsi Rp1 Triliun Situ Ranca Gede Ditangani Kejagung

Berita Terbaru

Lokasi Pengerbekan

Berita TNI

Kodim Malang dan Polres Bubarkan Arena Judi Sabung Ayam

Rabu, 8 Mei 2024 - 06:48 WIB