GP Resmi Daftar Calon Ketua PWI Jateng

- Jurnalis

Jumat, 11 September 2020 - 10:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jurnalis senior, Gunawan Permadi (GP)

Jurnalis senior, Gunawan Permadi (GP)

BERITA SEMARANG – Jurnalis senior, Gunawan Permadi (GP) resmi mendaftar sebagai calon Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah (Jateng), Kamis (10/9/2020).

Didampingi tim pemenangan dan beberapa wartawan, GP yang berkarier sebagai Pimpinan Redaksi Suara Merdeka itu, datang ke Sekretariat pendaftaran di Markas PWI Jateng.

Menurut GP, kedatangannya ke PWI Jateng untuk memenuhi ketentuan yang diwajibkan Panitia Konferensi Provinsi (Konferprov) PWI Jateng.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sesuai arahan Ketua Umum PWI Pusat, Atal S Depari, proses pemilihan calon Ketua PWI Jateng periode 2020-2025 diawali dengan pendaftaran calon yang dibuka pada 10 hingga 12 September 2020.

“Saya ingin memberikan sumbangsih bagi organisasi profesi wartawan ini secara profesional untuk kemanfaatan wartawan dan industri media di Jateng,” ujar GP.

Menurut GP, PWI Jateng harus menjadi lembaga yang menaungi dan menampung semua jurnalis dari seluruh media massa di Provinsi ini.

“Organisasi PWI merupakan wahana perjuangan wartawan, karena itu harus dimiliki seluruh wartawan tanpa terkecuali,” jelas dia.

Disampaikan, ditengah tantangan terberat industri media massa saat ini karena perubahan zaman, ditambah pukulan pandemi Covid-19, organisasi profesi wartawan harus berperan vital memberikan solusi dan langkah-langkah strategis.

Menurut dia, itu bisa tercapai apabila seluruh wartawan bersatu padu membangun soliditas profesi. Uji Kompetensi Wartawan (UKW) adalah instrumen formal yang harus diikuti dengan soliditas profesional semua wartawan.

“Industri media ada karena fungsi jurnalis. Pandemi saat ini mengajak kita untuk lebih berkolaborasi, bukan berkompetisi. Cara kerja industri media bukan saling mematikan, namun saling menumbuhkan. Organisasi profesi memiliki kekuatan besar mendorong kolaborasi itu,” tutur GP.

“Tidak ada istilah kompetitor,” sambung dia. Dirinya mencontohkan, Suara Merdeka sebagai perusahaan media terbesar di Jateng selalu terbuka bekerjasama dengan lembaga media lain seperti misalnya dengan PRSSNI Jateng, viva networks dan ayomedia group.

“PWI Jateng harus berperan sebagai poros profesional untuk kolaborasi jurnalis di Jateng. Visi inilah yang mendorong saya mendaftar sebagai calon Ketua PWI Jateng,” tandasnya.

GP yakin, Konferprov dengan salah satu agenda pemilihan ketua akan berlangsung baik dan menggembirakan sebagai cermin profesionalitas dan kemartabatan jurnalis. (Nining)

Berita Terkait

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat
Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum
STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa
Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru
Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang
Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan
Babinsa Kodim 0802 Ponorogo Peduli Warga Kesulitan Air Bersih
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 Oktober 2024 - 10:26 WIB

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi

Senin, 28 Oktober 2024 - 09:49 WIB

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 11:31 WIB

Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum

Jumat, 18 Oktober 2024 - 16:58 WIB

STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:13 WIB

Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Berita Terbaru

Duet Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

Seputar Bekasi

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 Nov 2024 - 21:35 WIB

Foto: Heri Koswara & Sholihin

Seputar Bekasi

Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Sabtu, 23 Nov 2024 - 20:37 WIB

Foto: Saat Petugas Kepolisian Melakukan Olah TKP di Lokasi Kejadian di Depan Gedung PWI Bekasi Raya

Seputar Bekasi

Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi

Sabtu, 23 Nov 2024 - 14:49 WIB