Buka Toko Baru, Kawan Lama Group Gelar Simulasi Protokol Kesehatan

- Jurnalis

Rabu, 24 Juni 2020 - 14:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA SEMARANG – Kawan Lama Group menggelar simulasi implementasi standar protokol kesehatan pencegahan virus Corona atau Covid-19. Kegiatan tersebut dilakukan bersamaan dengan dibukanya toko baru Kawan Lama Group di Queen City di Jalan Pemuda Semarang, Jawa Tengah, Rabu (24/6/2020).

Dalam pembukaan toko tersebut, secara simbolis dibuka Walikota Semarang, Hendrar Prihardi yang didampingi Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Auliansyah Lubis dan Dandim Semarang.

Vice President of Corporate Affairs Kawan Lama Group, Dasep Suryanto mengatakan, protokol kesehatan dan kebersihan terkait Covid-19 menjadi hal yang terpenting dalam masa transisi menuju Fase New Normal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Seluruh toko ritel Kawan Lama Group berkomitmen dan siap melaksanakan protokol kesehatan sesuai standar yang diterapkan, termasuk toko terbaru kami di Queen City Semarang yang siap melayani pelanggan mulai hari ini,” ungkap Dasep.

Menurutnya, protokol kesehatan ini diterapkan dimulai saat pengunjung memasuki Mall hingga didalam toko, seperti pembatasan jam operasional, pengecekan suhu tubuh, mewajibkan pelanggan menggunakan masker dan mencuci tangan dengan hand sanitizer yang disediakan, menjaga jarak dan bertransaksi dengan pembayaran non tunai.

Sementara untuk karyawan, protokol lain yang dilakukan yaitu menggunakan alat pelindung diri standar seperti masker, face shield dan sarung tangan, melakukan prosedur physical distancing dan wajib membersihkan area toko serta perlengkapan belanja secara berkala.

“Kawan Lama Group hadir di Queen City menawarkan konsep belanja berbeda di Semarang, karena pelanggan dapat menikmati lebih banyak varian produk, layanan dan kenyamanan berbelanja di toko ritel Kawan Lama Group dalam satu lokasi yaitu ACE, Informa, Informa Custom Furniture, Informa Electronics, Toys Kingdom, Ataru, Chatime, Bike Colony, dan Krisbow,” jelasnya.

Disamping protokol kesehatan, toko ritel Kawan Lama Group juga menyediakan berbagai produk penunjang kesehatan yang dibutuhkan oleh Rumah Sakit, instansi, perusahan dan masyarakat umum terkait Covid-19 maupun lainnya.

Selain itu juga produk penunjang berbagai aktivitas di rumah untuk mendukung physical distancing. (Nining)

Berita Terkait

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat
Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum
STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa
Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru
Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang
Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan
Babinsa Kodim 0802 Ponorogo Peduli Warga Kesulitan Air Bersih
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 Oktober 2024 - 10:26 WIB

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi

Senin, 28 Oktober 2024 - 09:49 WIB

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 11:31 WIB

Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum

Jumat, 18 Oktober 2024 - 16:58 WIB

STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:13 WIB

Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Berita Terbaru

Duet Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

Seputar Bekasi

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 Nov 2024 - 21:35 WIB

Foto: Heri Koswara & Sholihin

Seputar Bekasi

Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Sabtu, 23 Nov 2024 - 20:37 WIB

Foto: Saat Petugas Kepolisian Melakukan Olah TKP di Lokasi Kejadian di Depan Gedung PWI Bekasi Raya

Seputar Bekasi

Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi

Sabtu, 23 Nov 2024 - 14:49 WIB