16 pejabat dan tokoh di Papua Disuntik Vaksin Covid-19 

- Jurnalis

Minggu, 17 Januari 2021 - 09:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERITA PAPUA – Sejumlah 16 pejabat publik dan tokoh di Provinsi Papua menerima vaksin Covid-19 pada Jumat 15 Januari 2021. Vaksinasi itu berlangsung di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jayapura di Kota Jayapura.

Panasnya cuaca Kota Jayapura pada Jumat pagi tidak menyurutkan niat para pejabat publik dan tokoh untuk menjadi “relawan” yang menerima suntikan vaksin Covid-19 produksi Sinovac.

Panglima Komando Daerah Militer XVII Cenderawasih, Mayjen Ignatius Yogo Triyono menjadi orang pertama yang maju untuk divaksin pada Jumat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah diedukasi tentang vaksinnasi dan dinyatakan sehat dan bisa menerima vaksin Covid-19, baru lah Yogo menerima suntikan vaksin Covid-19.

“Saya baik-baik saja. Efeknya sama saja seperti ketika habis disuntik vaksin cacar, seperti pegal di lengan,” kata Yogo.

Dia meminta masyarakat tidak mempercayai berita hoaks yang ramai beredar di media sosial. Yogo berharap masyarakat di Papua akan mengikuti program vaksinasi Covid-19.

“Ini program pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Semua masyarakat harus mengambil bagian,” ajaknya.

Para petugas medis yang menjadi vaksinator terlihat santai dan tenang memeriksa para relawan itu. Begitu pula para vaksinator yang menjaga meja edukasi vaksinasi Covid-19 yang memberikan berbagai informasi.

Alberth Maniani (27), perwakilan generasi muda yang menjadi relawan vaksin Covid-19 menceritakan dia ingin membuktikan kepada seluruh masyarakat Papua bahwa vaksin buatan Sinovac itu aman.

“Rasanya disuntik vaksin Covid-19 sama seperti rasa disuntik obat atau vaksin lainnnya. Makanya saya mengajak kawula muda untuk mau menerima vaksin dan tidak percaya berita hoaks,” kata Maniani.

Kepala Dinas Kesehatan Papua, Robby Kayame berharap program vaksinasi Covid-19 di Bumi Cenderawasih bisa menjangkau 75 persen warga di Papua.

“Kami harus kerja sama untuk mewujudkan itu. Kami berharap program vaksinasi itu berlanjut hingga 2022,” katanya.

Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Papua, Doren Wakerkwa menyatakan pemerintah akan terus berupaya menekan laju penyebaran Covid-19. “Kita perlu menyambut baik adanya vaksin Covid-19 produksi Sinovac itu,” katanya.

Wakerkwa menyatakan tahapan pertama vaksinasi Covid-19 adalah memberikan vaksinasi kepada para tenaga medis. Dia berharap tenaga medis segera mengunjungi pusat layanan vaksinasi Covid-19 yang telah ditunjuk.

“Kami ingin lindungi kalian, para tenaga kesehatan. Jangan sia-siakan kesempatan ini, demi menjaga Papua tetap sehat dan bermakna,” ujarnya.

Berikut daftar 16 pejabat publik dan tokoh penerima vaksin Covid-19 pada Jumat, antara lain Ignatius Yogo Triyono, Christian Sohilaet, Donals Aronggear, Juliwati, Elianus Tabuni, Ruddy Yani Karundeng, Sumiran

Stefanus Andi Pranata, Alberth Maniani, Christian Dolfie Warouw, Dedy Sumarno, Victor Paulus Manuhuttu, Clara Deviana Suzana, Josef Wattimury, Paminto Widodo, dan Dhias Suwandi. (Indra)

Berita Terkait

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat
Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum
STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa
Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru
Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang
Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan
Babinsa Kodim 0802 Ponorogo Peduli Warga Kesulitan Air Bersih
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 Oktober 2024 - 10:26 WIB

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi

Senin, 28 Oktober 2024 - 09:49 WIB

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 11:31 WIB

Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum

Jumat, 18 Oktober 2024 - 16:58 WIB

STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:13 WIB

Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Berita Terbaru

Foto: Heri Koswara & Sholihin

Seputar Bekasi

Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Sabtu, 23 Nov 2024 - 20:37 WIB

Foto: Saat Petugas Kepolisian Melakukan Olah TKP di Lokasi Kejadian di Depan Gedung PWI Bekasi Raya

Seputar Bekasi

Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi

Sabtu, 23 Nov 2024 - 14:49 WIB

Foto: Saat Investigasi ke Kantor PT. PSP Pemenang Proyek Rp950 Miliar Kejaksaan Agung

Berita Utama

Membongkar Dugaan Korupsi Alat Intelijen di Kejaksaan Agung

Jumat, 22 Nov 2024 - 22:49 WIB