Dewan Minta Pintu Wisata Hutan Bambu Jangan Ditutup

- Jurnalis

Rabu, 28 Oktober 2020 - 18:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota DPR RI, Intan Fauzi

Anggota DPR RI, Intan Fauzi

BERITA BEKASI – Terkait sikap pengelola tempat Wisata Hutan Bambu yang menutup pintu akses warga dari RW26, Kelurahan Margahayu Bekasi Timur ke Margajaya Bekasi Selatan atau sebaliknya disesalkan banyak pihak, termasuk Anggota DPR RI, Intan Fauzi yang membawa aspirasi jembatan gantung diatas kali Bekasi yang ada di wilayah tersebut.

“Loh, itu jembatan gantung dibuat kan untuk mempermudah akses warga dua wilayah Margahayu dan Margajaya. Kalau ditutup kan warga kasihan naik getek (rakit) bahaya kalau malam hari,” kata Intan saat ditemui usai acara sosialisasi alat kesehatan di Kota Bekasi, Selasa (27/10/2020).

Politisi asal PAN ini meminta pihak pengelola Wisata Hutan Bambu harus memahami keberadaan jembatan gantung itu untuk dimanfaatkan semua orang untuk mempermudah akses.

“Kalau bicara ekses dari jembatan gantung itu kan sangat membantu mempermudah warga termasuk malam hari agar tidak menggunakan getek lagi,” tandas Anggota Komisi IX ini.

Senada dikatakan, Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi, Ibnu Hajar Tanjung bahwa pihak pengelola Wisata Hutan Bambu jangan bersikap eksklusif seperti menutup pintu akses orang lewat baik siang maupun malam hari.

“Mereka harus paham itu akses umum dan adanya jembatan gantung itu untuk masyarakat bukan untuk pengelola. Itu jembatan pakai uang rakyat Indonesia loh bukan hanya uang pengelola Wisata Hutan Bambu,” sindir politisi asal Gerindra ini.

Baca Juga :  Soal Kades Serang, Pemkab Bekasi Maldministrasi Soal Putusan PTUN

Tanjung berharap, Kepala Dinas Pariwisata Kota Bekasi untuk menegur para pengelola Kawasan tersebut agar jangan bersikap eksklusif begitu.

Untuk diketahui, beberapa hari sebelumnya, salah satu Komisioner Bawaslu Kota Bekasi, Tommy mengaku kesulitan mengambil mobilnya yang di parkir diseberang Wisata Hutan Bambu yang masuk ke Kelurahan Margajaya.

Pasalnya, saat usai maghrib dirinya harus naik getek menyeberangi kali Bekasi untuk mengambil mobilnya tersebut.

“Iya saya harus naek getek deh. Coba kalau pintunya ngak ditutup pasti saya memilih jembatan gantung itu lebih aman kan,” pungkasnya. (Edo)

Berita Terkait

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin
Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket
Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi
Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis
Soal Kades Serang, JNW: Luar Biasa Pemkab Bekasi Ngelawan Putusan Pengadilan  
FKMPB: Siapa Bertanggung Jawab Soal ADD Desa Serang Ciksel?
FKMPB: Kekuasaan Bermain di Desa Sumberjaya dan Desa Serang Ciksel
Soal Jabatan Kades Serang, Pemkab Bekasi Kangkangi Putusan Hukum
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 21:35 WIB

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 November 2024 - 20:37 WIB

Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Sabtu, 23 November 2024 - 14:49 WIB

Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi

Jumat, 22 November 2024 - 11:36 WIB

Jelang 27 November, Panwascam Karang Bahagia Gelar Rakernis

Kamis, 21 November 2024 - 13:38 WIB

Soal Kades Serang, JNW: Luar Biasa Pemkab Bekasi Ngelawan Putusan Pengadilan  

Berita Terbaru

Duet Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

Seputar Bekasi

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 Nov 2024 - 21:35 WIB

Foto: Heri Koswara & Sholihin

Seputar Bekasi

Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Sabtu, 23 Nov 2024 - 20:37 WIB

Foto: Saat Petugas Kepolisian Melakukan Olah TKP di Lokasi Kejadian di Depan Gedung PWI Bekasi Raya

Seputar Bekasi

Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi

Sabtu, 23 Nov 2024 - 14:49 WIB