Manunggal Membangun Desa Bentuk Kedekatan Tentara dan Rakyat

- Jurnalis

Rabu, 1 Juli 2020 - 16:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TMMD Bersama Pemda

TMMD Bersama Pemda

BERITA SEMARANG – Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) kembali dilaksanakan TNI bersama Pemerintah Daerah (Pemda) dalam upaya mengatasi permasalahan kesulitan masyarakat dan sebagai wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat.

TMMD Reguler ke-108 tahun 2020 secara resmi dibuka dan dilaksanakan serentak di wilayah Kodam IV Diponegoro di 4 tempat yang berbeda dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dimassa pandemi virus Corona atau Covid-19.

Untuk wilayah Kodim 0701 BMS, dibuka Bupati Banyumas, H.M. Husen di Pendopo Kabupaten Banyumas, Kodim 0729 Bantul dibuka Bupati Bantul, Drs. H. Suharsono.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pendapa Manggala Parasamya II Manding Kabupaten Bantul, Kodim 0717 PWD dibuka Bupati Grobogan, Sri Sumarni di Pendopo Kabupaten Grobogan dan Kodim 0725 Sragen dibuka Bupati Sragen, Dr. Kusdinar Untung Yuni Sukowati di Balai Desa Baleharjo, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sragen.

Kapendam IV Diponegoro, Letkol Kav Susanto menyampaikan, dalam pelaksanaan Program TMMD ini, TNI AD bersinergi dengan Pemerintah Daerah untuk ikut membantu mengangkat wilayah pinggiran atau pelosok dengan melakukan pembangunan sarana dan prasarana serta memanfaatkan spirit kemanunggalan TNI-Rakyat.

“Tujuan utamanya adalah membantu meningkatkan kemajuan wilayah yang akan mempengaruhi kehidupan ekonomi dan meningkatkan taraf hidup masyarakat,” kata Kapendam, Rabu (1/7/2020).

Menurutnya, melalui TMMD seperti ini akan menjadi suatu kekuatan guna memajukan desa dan mengoptimalkan kegiatan lintas sektoral dalam meningkatkan ekonomi serta SDM, karena telah tersedia sarana prasarana memadai dari hasil pembangunan TMMD.

Hadir dalam pembukaan TMMD di Banyumas diantaranya, Dandim 0701 BMS, Letkol Inf Candra dan Kapolresta Banyumas, Kombes Whisnu Caraka.

Untuk Kodim 0729 Bantul dihadiri Danrem 072 Pamungkas Brigjen TNI Ibnu Bintang Setiawan dan Dandim 0729 Bantul, Letkol Kav Didi Carsidi serta Kapolres Bantul AKBP Wachyu Tri Budi Sulistiyo.

Sementara di Kodim 0717 Purwodadi dihadiri Dandim 0717 Purwodadi, Letkol Inf Asman Mokoginta. Pembukaan di Sragen dihadiri Danrem 074 Warastratama Kol Inf Rano Tilaar dan Dandim 0725 Sragen, Letkol Kav Luluk Setyanto. (Nining)

Berita Terkait

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat
Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum
STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa
Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru
Fora 2024, DPP Inkindo Jateng Hadirkan Forjakon Kabupaten Semarang
Inkindo Jateng Gandeng APH Bahas Persoalan Hukum dan Pencegahan
Babinsa Kodim 0802 Ponorogo Peduli Warga Kesulitan Air Bersih
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 Oktober 2024 - 10:26 WIB

Dinkes Pegunungan Arfak Papua Barat Gelar Workshop Gender dan Imunisasi

Senin, 28 Oktober 2024 - 09:49 WIB

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Pengadilan Tinggi Papua Barat

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 11:31 WIB

Progres Proyek di Kabupaten Blitar Lambat, Jaksa Siap Keluarkan Pendapat Hukum

Jumat, 18 Oktober 2024 - 16:58 WIB

STIH dan Kejari Pulau Taliabu Mou Magang Mahasiswa

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:13 WIB

Kejari Pulau Taliabu Maluku Utara Tempati Kantor Baru

Berita Terbaru

Duet Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024

Seputar Bekasi

Diterpa Isue Miring Tak Pengaruhi Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin

Sabtu, 23 Nov 2024 - 21:35 WIB

Foto: Heri Koswara & Sholihin

Seputar Bekasi

Jelang Pencoblosan, Elektabilitas Heri Koswara-Sholihin Terus Meroket

Sabtu, 23 Nov 2024 - 20:37 WIB

Foto: Saat Petugas Kepolisian Melakukan Olah TKP di Lokasi Kejadian di Depan Gedung PWI Bekasi Raya

Seputar Bekasi

Ini kata Terduga Pelaku Penganiaya Wartawan di Depan Gedung PWI Bekasi

Sabtu, 23 Nov 2024 - 14:49 WIB